Hukum & Kriminal

Watkesrehab Sambangi Lapas Narkotika Bangli, Begini Katanya

RealitasBali – Direktur Perawatan, Kesehatan, dan Rehabilitasi (Watkesrehab), M. Hilal mendatangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli, pada Sabtu (31/8/2024).

Kepala Lapas (Kalapas) Marulye Simbolon beserta jajaran meyambut hangat kedatangan Watkesrehab dan mengajak berkeliling melihat keadaan lapas, mulai dari dapur, proses rehabilitasi, klinik hingga area pembinaan kemandirian di Lapas Narkotika Bangli.

Selain itu Direktur Watkesrehab diajak langsung melihat penampilan robo dance, yel-yel dan pentas kecak dari peserta rehabilitasi.

“Saya menyaksikan penampilan dari teman-teman warga binaan sangat keren dan luar biasa. Mulai dari robo dance, yel-yel sampai tari kecak ini sangat-sangat perlu diapresiasi,” ujar Hilal.

Hilal juga memberi motivasi kepada warga binaan untuk tetap fokus untuk meraih masa depan yang lebih sukses.

“Semua orang memiliki cerita masa lalu, tapi setiap orang juga memiliki hak untuk masa depannya menjadi lebih maju dan lebih sukses,” ungkapnya.

Direktur Watkesrehab ini mengungkapkan kekagumannya terhadap Lapas Kelas IIA Bangli ini. Menurutnya Lapas ini sangat luar biasa keindahan yang ada di dalamnya.

Hilal pun berharap agar seluruh jajaran Lapas Narkotika Bangli tetap menjaga tetap bersih dan kondusif.

“saya berpesan kepada seluruh jajaran Lapas Narkotika Bangli mulai dari Kalapas, Kasi, Kasubsi hingga staf untuk tetap menjaga integritas dan soliditas dalam menjaga Lapas Narkotika Bangli untuk tetap bersih dan kondusif,” tutup Hilal. (drh)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button