News

Peran Pecalang dalam Rangka Jaga Keamanan Jelang Pilkada Serentak 2024

RealitasBali – Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Bali, Irjen Daniel Adityajaya  memberikan arahan kepada pecalang dalam rangka mendukung Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Denpasar, Jumat (20/9/2024).

Daniel mengatakan, pecalang merupakan mitra kepolisian dalam mendukung pengamanan acara keagamaan, kegiatan masyarakat, pengamanan event-event berskala nasional hingga internasional

“Serta penanganan pandemi Covid-19 berbasis Desa Adat yang cukup sukses dan mendapat berbagai apresiasi dari pemerintah,” ucap Daniel.

Jelang Pilkada Serentak, Daniel juga berharap pecalang memiliki kepekaan dan memahami situasi wilayah dengan baik.

“Pecalang diharapkan menjadi benteng pertahanan dan keamanan yang mumpuni di setiap desa atau banjar masing-masing,” harap Daniel.

Lebih jauh, pria kelahiran Solo itu juga meminta pecalang agar tidak mudah terpengaruh dan terprovokasi di masa-masa kampanye.

“Jangan mudah terpengaruh ajakan untuk memprovokasi maupun menghasut masyarakat untuk memenangkan paslon tertentu dengan jalan yang bertentangan dengan hukum,” tegas Daniel. (red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button