Politik & Pemerintahan

KPU Bakal Angkat Isu Kesetaraan Gender-Peralihan Lahan di Pilgub Bali

RealitasBali – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bali sudah menyiapkan beberapa isu untuk dijadikan tema debat Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali.

Ketua KPU Provinsi Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan menyampaikan, pihaknya masih menunggu Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) terkait tema debat.

Namun demikian, Agung Lidartawan sudah menyiapkan opsi yang nantinya bisa dipakai untuk tema debat.

“Saya belum bisa menentukan karena yang namanya PKPU kan, jangan-jangan diatur di PKPU,” kata Agung Lidartawan, Jumat (13/9/2024).

“Kalau ga berarti isu-isu lokal, sampah, kemudian perlindungan perempuan dan anak-anak. Kemudian kesetaraan gender, dan transportasi,” tuturnya menambahkan.

Selain itu, KPU Bali juga akan mengusung pariwisata menjadi salah satu tema debat.

“Pariwisata itu yang masuk secara langsung ke kita, tinggal menunggu nanti kita diskusikan dengan panelis. Panelis yang lebih tau apa-apa yang akan kita ginikan.

“Dan kita lihat guideline-nya nanti. Akan saya lihat juga permasalahan-permasalahan yang muncul, saya akan search.”

Lebih jauh, mantan Ketua KPU Bangli itu menambahkan, pihaknya juga menyoroti isu peralihan lahan yang saat ini menjadi perbincangan publik.

“Karena ada beberapa sumber yang saya kutip itu sudah ada peralihan lahan sawah ke tempat pariwisata. Ini juga dalam rangka lingkungan, ketersediaan lingkungan, ketersediaan air bersih,” tandas Agung Lidartawan. (red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button